Anjangsana ke Tomas, TNI Berbagi Pakaian Layak Pakai untuk Warga Perbatasan

Menjalin hubungan erat dengan masyarakat sekaligus meringankan beban mereka, Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 614/RJP Pos Dabra melaksanakan anjangsana ke rumah seorang tokoh masyarakat, Bapak Kores (61), di Kompleks Dabra Satu, Desa Dabra, Distrik Memberamo Hulu, Kabupaten Memberamo Raya, Papua.

Dalam kunjungan yang berlangsung penuh kehangatan ini, personel Satgas Yonif 614/RJP tidak hanya bersilaturahmi tetapi juga menyerahkan bantuan pakaian layak pakai bagi warga sekitar.

 

Komandan Pos Dabra, Lettu Inf Heru, dalam keterangannya pada Selasa (18/3/2025), menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Satgas terhadap masyarakat perbatasan.

 

“Kegiatan ini bukan sekadar kunjungan biasa, tetapi juga wujud komitmen kami dalam membantu mengatasi berbagai kesulitan yang dihadapi masyarakat, khususnya di wilayah perbatasan RI-PNG,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Sertu Irwan, yang memimpin kegiatan ini, menambahkan bahwa anjangsana semacam ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus menumbuhkan rasa cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

 

“Kami ingin masyarakat benar-benar merasakan kehadiran kami sebagai bagian dari mereka. Kami juga berharap bantuan kecil berupa pakaian layak pakai ini dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan,” ujar Sertu Irwan.

 

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Irwan juga mengimbau masyarakat melalui para tokoh adat dan tokoh masyarakat agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

 

“Kebersamaan yang telah terjalin ini harus terus kita jaga. Kami berharap masyarakat tetap menjaga persatuan, serta saling membantu dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” pesannya.

 

Kegiatan ini mendapatkan sambutan hangat dari warga, termasuk Bapak Kores yang merasa sangat terbantu dengan kehadiran Satgas Yonif 614/RJP.

 

“Kami merasa diperhatikan dan didukung. Bantuan ini sangat berarti, bukan hanya karena barang yang diberikan, tetapi juga karena kepedulian dan kebersamaan yang mereka tunjukkan,” ujarnya penuh syukur.

 

Dengan kegiatan sosial seperti ini, diharapkan hubungan TNI dan masyarakat semakin erat, serta rasa kebersamaan dalam menjaga persatuan dan keamanan semakin kuat.

Check Also

TNI Hadiri Acara Kremasi, Wujud Bela Sungkawa dan Kepedulian kepada Warga Distrik Kelila

Dalam suasana duka yang menyelimuti warga Distrik Kelila, kehadiran personel Satgas Yonif 641/Bru menjadi pelipur …