Babinsa Dan Persit Koramil Kimaam Kembali Beraksi Beri Makanan Bergizi Kepada Anak Di Kampung Kiworo

Merauke ~ Setelah beberapa kali memberikan makanan tambahan bergizi kepada anak-anak, kali ini Babinsa dan Persit Koramil 1707-09/Kimaam Kodim 1707/Merauke kembali menggencarkan aksinya memberikan puluhan paket makanan kepada anak-anak di Kampung Kiworo, Distrik Kimaam, Kabupaten Merauke, Papua Selatan, Rabu (22/11/2023).

Pemberian makanan tambahan bergizi tersebut dilaksanakan secara terpusat di Balai Kampung Kiworo dan turut didampingi oleh Tenaga Kesehatan dari Posyandu Kampung Kiworo.

Danramil 1707-09/Kimaam Kapten Inf Nurmadi menyampaikan bahwa kegiatan pemberian makanan tambahan bergizi kepada anak-anak Kampung Kiworo tersebut dilakukan oleh Babinsa dan Persit Koramil Kimaam sebagai upaya dalam pencegahan stunting yang saat ini terjadi diberbagai wilayah di Indonesia.

“Dengan pemberian makanan tambahan bergizi kepada anak-anak Kampung Kiworo ini, diharapkan dapat membantu dalam memenuhi asupan gizi anak/Balita yang beresiko stunting sehingga tidak mengalaminya,” ungkap Danramil.

Lanjut Danramil, pihaknya juga berharap kepada semua orang tua yang memiliki anak maupun Balita termasuk ibu hamil harus lebih aktif dan peduli lagi untuk mengikuti Posyandu yang dilaksanakan secara rutin setiap bulannya.

“Sebagai wadah pemeliharaan kegiatan kesehatan masyarakat akan terus rutin kami dampingi, ini wujud kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat binaan kami,” tambahnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih

Check Also

Babinsa Serui Bantu Warga Siapkan Material Kayu untuk Pembangunan Warung

Kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 1709-01/Serui Kodim 1709/Yawa. Kali ini, Koptu …