BAHAS KESEJAHTERAAN WARGA, BABINSA KORAMIL 1707-20/SUATOR HADIRI MUSYAWARAH KAMPUNG

Asmat – Upaya dalam mewujudkan kemajuan kampung dan kesejahteraan masyarakat di wilayah teritorialnya, Babinsa Koramil 1707-20/Suator Kodim 1707/Merauke Sertu Sairin melaksanakan pendampingan dan mengikuti kegiatan rapat desa Kampung Jinak yang dilaksanakan di Balai Kampung Jinak, Distrik Suator Kabupaten Asmat – Papua, Senin (10/1/22).

Kegiatan rapat desa yang dipimpin langsung oleh Kepala Kampung Jinak Bapak Abraham Jhon Bapchin tersebut turut diikuti aparat kampung, masyarakat pribumi, serta masyarakat pedagang Kampung Jinak.

Pada agenda rapat desa tersebut dibahas beberapa permasalahan diantaranya membahas harga BBM, harga sembako dan membahas harga hasil alam seperti (TGC) kayu gaharu dengan tujuan agar masyarakat setempat tetap sejahtera.

Babinsa mengatakan bahwa, dari hasil rapat desa Kampung Jinak tersebut telah disepakati bahwa harga BBM eceran baik itu pertalite maupun pertamax maksimal Rp. 20.000/liter dan harga kayu gaharu yang semula Rp. 75.000,- (1 kg basah) menjadi Rp. 100.000,- (1 kg basah).

Sertu Sairin juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kampung Jinak agar hasil rapat desa yang sudah disepakati supaya dapat dilaksanakan bersama-sama untuk kesejahteraan bersama.

Selain itu Sertu Sairin juga mengajak kepada seluruh warga untuk senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban wilayah sehingga ativitas sehari-hari di Kampung Jinak dapat berjalan aman dan nyaman. (Prod/Cen)

Check Also

Gencarkan Program Hanpangan, Kodim 1708/BN Panen Bersama Pemda Kabupaten Biak Numfor Beserta Kelompok Tani Kajasbo

Biak ~ Plh. Kasdim 1708/BN Mayor CKu (K) Patresia Siante Dandim didampingi Danposramil 1708-01/Biak Timur …