Bentuk Kepedulian, Satgas Yonif 200/BN Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Kampung

Mamberamo Tengah ~ Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, Satgas Yonif 200/BN melalui Pos Kelila menggelar kegiatan gotong royong bersama warga untuk membersihkan kiri kanan jalan dan parit-parit di sepanjang jalan wilayah Kampung Kindok, Distrik Kelila, Kabupaten Mamberamo Tengah, Papua Pegunungan, Sabtu (14/10/2023).

Danpos Kelila Lettu Inf Bambang Suntoro mengatakan bahwa kegiatan gotong-royong pembersihan jalan di Kampung Kindok tersebut merupakan bentuk kepedulian dan untuk menumbuhkan rasa kebersamaan serta kekompakan antara personel Pos Kelila dengan masyarakat.

“Jalan ini merupakan akses warga untuk melintas baik ke lading, maupun aktivitas sehari-hari. Dengan kegiatan ini, jalanan jadi bersih dan terang sehingga aman dan nyaman untuk dilalui,” ucap Danpos.

“Dengan bergotong-royong, selain membuat lingkungan bersih juga menjadi sarana untuk mempererat persaudaraan diantara kita semua,” tambahnya.

Salah satu warga, Bapak Walo Yikwa yang turut serta bergotong-royong membersihkan jalan dan lingkungannya mengungkapkan jika jalan dan lingkungannya kini menjadi lebih bersih dari sebelumnya berkat bantuan personel Pos Kelila Satgas Yonif 200/BN.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak TNI yang sudah mau peduli terhadap kampung kami, semoga personel Satgas selalu diberi kesehatan dan keselamatan,” ungkapnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih

Check Also

TNI Tebar Kepedulian Lewat Anjangsana dan Sembako Kepada Tokoh Agama di Lanny Jaya  

Lanny Jaya, Papua Pegunungan – Wujudkan kedekatan dan kemanunggalan dengan masyarakat, Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan …