Yapen ~ Babinsa Koramil 1709-01/Serui Kodim 1709/Yawa Serda Mulyadi Melaksanakan karya bakti bersama warga dalam pemasangan keramik lantai di Gereja GPI Jalan Suci, Kampung Serui Laut, Distrik Yapen Selatan, Kabupaten Kepulauan Yapen, Selasa (25/6/2024).
Sebagai bentuk kepedulian aparat kewilayahan terhadap wilayah binaan serta membina kerukunan antar umat beragama dan hubungan kerja sama yang baik, Babinsa ikut ambil bagian dalam pemasangan keramik Gereja bersama warga setempat.
Pada kesempatan tersebut, Serda Mulyadi mengatakan sebagai aparat kewilayahan selalu ada dan siap membantu kesulitan di tengah masyarakat tanpa membedakan suku, agama, ras dan golongan tertentu.
“Kerja bakti memasang keramik gereja ini, selain bertujuan untuk memberikan rasa nyaman masyarakat dalam melaksanakan ibadah guna meningkatkan iman dan takwa dalam sebuah kehidupan bermasyarakat,” ungkap Serda Mulyadi.
Sementara itu, Bapak Moses salah satu Jemaat GPI Jalan Suci mengucapkan terima kasih atas bantuan tenaga Babinsa Koramil 1709-01/Serui.
“Terima kasih kepada Babinsa sudah membantu kami, kami senang Babinsa selalu hadir dan ada bersama kami dalam kegiatan apapun,” pungkasnya.