DANDIM 1710/MIMIKA HADIRI PEMBUKAAN PESPARAWI XIII SE-TANAH PAPUA

Timika ~ Bertempat di GOR Basket MSC, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika, Komandan Kodim 1710/Mimika Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya menghadiri acara pembukaan Pesparawi XII se-tanah Papua pada Sabtu malam (30/11/2021).

Pesta keagamaan tersebut diikuti oleh 21 kontingen dari Kota dan Kabupaten se-Provinsi Papua dan dipimpin langsung oleh Bupati Mimika, Bpk. Eltinus Omaleng, S.E., M.M.

Pembukaan dihadiri oleh para pejabat daerah dan pimpinan TNI-Polri. Acara diawali dengan berbagai hiburan lintas agama dan penampilan tarian adat Papua.

Bapak Johannes Rettob, S.Sos., M.M., (Wakil Bupati Mimika/Ketua Umum Pesparawi XIII se Tanah Papua) menyampaikan bahwa Pesparawi merupakan ajang pencarian bakat dan untuk memperkuat hubungan antar dominasi Gereja serta sebagai ajang toleransi antar umat beragama.

Dirjen Agama Kristen Kementrian Agama RI, Prof. Dr. Thomas Pentury, M.Si., juga mengharapkan kegiatan ini bukan sebagai perlombaan semata, tapi dapat memupuk tali kebersamaan dan persatuan dominasi Gereja Kristen di Tanah Papua.

Selanjutnya Bupati Mimika yang membacakan amanat Gubernur Papua berpesan bahwa kegiatan ini sangat besar manfaatnya dalam upaya kita mendorong jiwa dan semangat masyarakat untuk meningkatkan pengamalan nilai-nilai ajaran, nilai ajaran agama dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Usai menyampaikan sambutan kegiatan Pesparawi dibuka secara resmi oleh Bupati Mimika didampingi Dirjen Agama Kristen Kementrian Agama RI dan Ketua LPPD Provinsi Papua.

Sementara itu, Kodim 1710/Mimika sudah melaksanakan gelar pasukan pengamanan untuk mengamankan kegiatan Pesparawi di Kabupaten Mimika. Adapun kegiatan pengamanan akan dilakukan hingga tanggal 6 November 2021 yang tersebar di beberapa lokasi perlombaan untuk memastikan kegiatan berjalan dengan lancar dan memberikan rasa aman kepada seluruh kontingen yang berlomba. (Prod/Cen)

Check Also

Koramil 1710-07/Mapurujaya Gencar Sukseskan Program Penurunan Stunting

Timika ~ Wujud kepedulian terhadap perkembangan anak-anak dan balita di wilayah binaan, anggota Koramil 1710-07/Mapurujaya …