Dandim Puncak Jaya Pimpin  Acara Kenaikan Pangkat Dan Pelepasan Anggota Pindah Satuan

Mulia – Dandim 1714/Puncak Jaya Letkol Inf Denny Salurerung, S.Sos memimpin upacara bendera, acara kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama periode 1 Oktober 2022  dan pelepasan anggota pindah satuan yang dilaksanakan di halaman Kodim 1714/Puncak Jaya, Pruleme, Mulia Kab. Puncak Jaya, Selasa (4/10/2022).

Acara ydiikuti oleh personel jajaran Kodim 1714/Puncak Jaya ini dilaksanakan secara sederhana dan penuh khidmat.

Mengawali sambutannya Dandim 1714/Puncak Jaya mengajak kepada seluruh peserta upacara agar selalu bersyukur kepada Tuhan karena atas limpahan rahmat dan kasih sayang-Nya sehingga semua dipertemukan kembali untuk mengikuti upacara bendera, acara kenaikan pangkat serta pelepasan anggota yang pindah satuan dalam keadaan sehat wal’afiat.

Menurut Dandim kenaikan pangkat pada hakekatnya merupakan penghargaan yang diberikan oleh Negara dan Bangsa atas prestasi dan dedikasi seorang prajurit dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab jabatan yang diembannya.

”Kenaikan pangkat juga merupakan kehormatan dan kepercayaan dari satuan, semakin tinggi pangkat yang disandang, semakin tinggi pula tuntutan tugas dan tanggungjawab yang diembannya, oleh sebab itu  tunjukkan bahwa saudara memang pantas dalam menyandang pangkat tersebut,” tegas Dandim.

Dalam kesempatan tersebut Dandim juga  mengucapkan selamat menjalankan tugas ditempat yang baru kepada anggota yang melaksanakan pindah satuan.

“Apa yang diperoleh selama melaksanakan tugas di Kodim 1714/Puncak Jaya ini diharapkan dapat menjadi bekal pengalaman di satuan yang baru, tetap semangat, tetap menjalin komunikasi, serta silaturahmi,” ucap Dandim.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Minggu Kasih, Berbagi 150 Nasi Bungkus untuk Jemaat Gereja

Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 614/Raja Pandhita (RJP) melalui Pos …