Jelang HUT Satuan Ke-77, Satgas Yonif 511/DY Berikan Sembako Secara Door To Door Di Papua

Merauke – Menyambut HUT Satuan yang Ke-77, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 511/DY Pos Tomerau melaksanakan kegiatan bhakti sosial dengan memberikan sembako kepada warga secara Door To Door yang dipimpin oleh Sertu Sutikno beserta 9 personel di Kampung Tomerau, Distrik Naukenjerai, Kabupaten Merauke, Rabu (28/12/2022).

Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 511/DY Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., memerintahkan beberapa pos menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat khususnya Pos Tomerau, sehingga Danpos Tomerau Sertu Sutikno beserta anggotanya melaksanakan penyaluran Sembako kepada warga Kampung Tomerau.

“Terkait Penyaluran Bansos ini, saya telah memerintahkan kepada Danpos Tomerau Sertu Sutikno untuk memberikan sembako kepada warga binaan pos dalam rangka menyambut HUT Ke-77 Yonif 511/DY yang akan diperingati pada tanggal 28 Desember 2022. Selain memperingati HUT satuan kami, tujuan memberikan sembako ini untuk meningkatkan kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan masyarakat,” tutur Dansatgas.

Sementara itu, Danpos Tomerau Sertu Sutikno mengatakan bahwa kegiatan memberikan Sembako dalam rangka HUT Yonif 511/DY secara Door To Door ini adalah suatu bentuk kepedulian dari Satgas Yonif 511/DY Pos Tomerau, untuk membantu kesulitan warga serta memenuhi kebutuhan pangan warga di sekita Pos.

“Kegiatan ini juga dapat menumbuhkan kerukunan dan terjalinnya hubungan yang baik antara masyarakat dan anggota Pos Tomerau,” ucap Danpos Sertu Sutikno.

Sementara itu, Ketua Adat atas nama Bapak Yunus (50) mengucapkan terima kasih banyak kepada Prajurit Satgas Yonif 511/DY yang telah dengan ikhlas memberikan bantuan Sembako kepada warga di kampungnya.

“Semoga di HUT Yonif 511/DY Ke-77 ini semakin sukses, jaya selalu dan semakin dicintai oleh warga. Semoga kegiatan ini dapat menjadi berkah bagi kita semua, dan menjadi sarana anggota Pos Tomerau untuk menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat Kampung Tomerau,” ujar Ketua Adat Bapak Yunus.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Melalui Latihan Bela Diri, TNI Tanamkan Kedisiplinan

Dalam upaya membangun karakter disiplin dan meningkatkan kepercayaan diri para pelajar, Personel Satgas Yonif 141/AYJP …