Wajah ceria bahagia terpancar dari anak-anak Panti Asuhan Syalom saat berinteraksi dan bermain bersama Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Thevi A Zebua, S.E.,M.M, bertempat di rumah dinas Kasdam, Jln. Trikora Kota Jayapura, Minggu pagi (29/9/2024).
Kedekatan Kasdam bersama anak panti asuhan Syalom yang beralamat di Arso 8 ini merupakan bentuk silaturahmi. Demikian pula anak-anak ini tidak canggung bermain.
“35 orang anak-anak ini didampingi oleh pengurus Panti Asuhan Bapak Josua,” jelas Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan saat dikonfirmasi.
“Diharapkan berbagi kebahagiaan ini bermanfaat bagi anak-anak panti asuhan dan akan terus berkelanjutan,” imbuhnya.
Terlihat anak-anak tertawa, tersenyum gembira bermain. Turut hadir, Asops Kasdam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Herry Purwanto, S.Sos.