Kebersamaan TNI dan Warga, Mempercepat Pembangunan Rumah Warga Di Biak Numfor

Biak Utara – Dalam rangka mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 1708-02/BU Serma Alex Semra bersama warga melaksanakan gotong royong dalam pembuatan rangka atap dapur rumah Bapak Agus Ampnir di Kampung Saukobye, Distrik Biak Utara, Kabupaten Biak Numfor, Sabtu (06/08/2022).

Kegiatan tersebut merupakan wujud kinerja Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan antara Babinsa dengan warga di wilayah binaan, dan juga sebagai ajang silaturahmi agar selalu terciptanya keharmonisan dan keakraban antara Babinsa dan warga binaannya sehingga terciptanya Kemanunggalan TNI-rakyat.

Pada kegiatan tersebut Serma Alex Semra mengatakan, melalui kegiatan tersebut Satkowil dalam hal ini Babinsa berupaya memaksimalkan kinerjanya untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat.

“Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian kita sebagai Babinsa terhadap masyarakat, semoga dengan bantuan yang kita berikan juga dapat meringankan beban pekerjaan warga sehingga pekerjaan yang berat akan menjadi ringan karena adanya kebersamaan,” tuturnya.

Sementara itu Bapak Agudms Ampnir selaku pemilik rumah yang dibantu mengucapkan terima kasih atas apa yang dilakukan Babinsa dalam membantu melakukan pemasangan rangka atap dapur miliknya.

“Semoga hubungan yang baik ini dapat terus terpelihara sehingga kehadiran Babinsa di tengah warga benar-benar dapat dirasakan oleh setiap warga binaanya,” pungkasnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Melalui Latihan Bela Diri, TNI Tanamkan Kedisiplinan

Dalam upaya membangun karakter disiplin dan meningkatkan kepercayaan diri para pelajar, Personel Satgas Yonif 141/AYJP …