Ketika Babinsa Merauke Latih Baris Berbaris Di SMA 1 Atap Wasur

Merauke – Babinsa Koramil 1707-05/Merauke Sertu Nikson Orno bersama Bintara Remaja (Baja) Kodim 1707/Merauke melaksanakan pelatihan baris berbaris kepada siswa-siswi SMA 1 Atap Wasur, bertempat di halaman Sekolah SMA 1 Atap Wasur Kampung Wasur Kelurahan Rimba Jaya Distrik Merauke Kabupaten Merauke, Jumat (16/09/2022).

Disela kegiatan, Babinsa Sertu Orno mengatakan baris berbaris yang dilatihkan kepada para siswa-siswi SMA 1 Atap Wasur tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para siswa-siswi dalam melaksanakan baris berbaris sesuai dengan ketentuan sehingga mereka bisa melaksanakan berbagai gerakan dengan baik dan benar.

“Pelatihan baris berbaris yang saya latihkan kali itu meliputi sikap sempurna, sikap istirahat, hadap kanan/kiri, jalan ditempat dan penghormatan,” ungkap Sertu Orno.

“Kegiatan memberikan pelatihan baris berbaris dengan melibatkan Bintara Remaja (Baja) Kodim 1707/Merauke tersebut dalam rangka melaksanakan PKL sebelum para Bintara Remaja di lepas di masing-masing Koramil jajaran Kodim 1707/Merauke sehingga memiliki pengalaman dan kemampuan guna mendukung tugas pokok,” tambah Sertu Orno.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMA 1 Atap Wasur Bapak Yunus Gagermatahai dengan didampingi Wakil Kepala Sekolah SMA 1 Atap Wasur Ibu Yuliana mengucapkan terimakasih banyak kepada Babinsa Kodim 1707/Merauke yang telah meluangkan waktunya memberikan pelatihan baris berbaris kepada siswa-siswi SMA 1 Atap Wasur.

“Dengan adanya pelatihan baris berbaris secara berkesinambungan seperti ini para siswa-siswi dapat melaksanakan gerakan baris berbaris dengan baik dan benar,” harap Bapak Yunus.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Babinsa Warbah Bantu Petani Bajak Sawah

Guna mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional dan mendukung peningkatan kesejahteraan Petani yang ada diwilayah binaannya, …