KODIM NABIRE KUNJUNGI PARA VETERAN SAMBUT HUT TNI KE – 76 

Nabire – Dandim 1705/Nabire Letkol Inf Anjuanda Pardosi diwakili oleh Danyon Raider 753/AVT Letkol Inf Deny Salurerung dalam rangka menyambut HUT TNI ke-76 Kodim 1705/Nabire berserta jajaran se Garnisun Nabire melaksanakan Anjangsana ke rumah-rumah para Veteran yang berada di wilayah Kodim 1705/Nabire Kabupaten Nabire, pada Senin (4/10/21)

Kegiatan Anjangsana yang rutin dilaksanakan bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi bersama para sesepuh Veteran dan juga Warakawuri sebagai bentuk kepedulian Kodim 1705/Nabire terhadap Warakawuri dan Veteran yang berada di wilayah Nabire.

“Memperingati HUT TNI ke-76 kegiatan Anjangsana tetap dilaksanakan seperti tahun-tahun sebelumnya. Dalam Ajangsana kepada para Veteran dan Warakawuri kami tidak lupa berbagi rezeki kepada mereka Bapak/Ibu yang sudah lebih dahulu mengabdikan dirinya kepada bangsa dan negara”, ujar Danyon.

Dan tak lupa Letkol Inf Anjuanda Pardosi menyampaikan pesan dari Dandim 1705/Nabire yang mengatakan bahwa, “Jangan melihat dari bentuk atau isi bingkisan ini, akan tetapi semua ini bentuk kepedulian kita TNI se Garnisun Nabire terhadap Veteran dan Warakawuri yang ada di Nabire, sebab tanpa perjuangan beliau, TNI tidak akan bisa menjadi seperti sekarang ini. Dan jangan lupa Bapak-bapak dan Ibu-ibu jaga kondisi tubuhnya agar tetap sehat di masa pendemi ini, patuhi protokol kesehatan dan semoga pendemi ini segera berakhir”, tutur Danyon.

“Kami semua juga meminta doa restu dari Bapak-Bapak Veteran, dengan bertambahnya usia TNI saat ini semoga TNI semakin profesional dalam menjalankan tugas dan semakin di cintai oleh rakyat. Sebab tantangan ke depan akan semakin lebih sulit, semoga TNI bisa mempertahankan kedaulatan negara sebagai rasa syukur kami kepada para Pahlawan yang telah memerdekakan negara ini”, pungkasnya.

Bapak Antonius Suyadi selaku Veteran mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI karena sampai saat ini masih peduli dengan keberadaan mereka. “Semoga ke depan TNI lebih maju dan profesional dalam mengemban dan menjalankan tugasnya di wilayah Papua dan semakin dicintai oleh rakyat”, harapnya. (Prod/Cen)

Check Also

Kepedulian Babinsa Warbah Bantu Warga Buat Tiang Besi Untuk Pembangunan Gereja

Waropen ~ Tingkatkan kerja sama dan solidaritas yang tinggi, Babinsa Koramil 1709-3/Warbah Kodim 1709/Yawa Koptu …