Supiori – Guna mendukung dan menyukseskan program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan, Koramil 1708-04/Supiori Selatan melaksanakan panen jagung dan kacang panjang yang berlokasi di Kampung Duber, Distrik Supiori Utara, Kabupaten Supiori, Rabu (29/5/2024).
Dalam panen ini dipimpin langsung oleh Danramil 1708-04/Supiori Selatan, Letda Inf Eduard Lewerissa menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kontribusi Koramil 1708-04/Supiori Selatan dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayah Supiori, sesuai dengan arahan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).
“Melalui program ini, Koramil berupaya memberikan edukasi dan motivasi kepada masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan, yang juga bertujuan untuk menurunkan atau menekan laju inflasi di Kabupaten Supiori,“ tutur Danramil.
“Harapan kami dengan panen jagung ini dapat membantu menyediakan pangan selain beras, khususnya di Kabupaten Supiori dan bisa menopang atau menyukseskan program pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional,“ ujarnya.
Dengan terlaksananya kegiatan panen ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Supiori semakin sadar akan pentingnya ketahanan pangan dan terus berupaya meningkatkan produksi pangan lokal. Koramil 1708-04/Supiori Selatan akan terus berkomitmen mendukung program pemerintah untuk kesejahteraan masyarakat.
Asisten 3 Kabupaten Supiori, Drs. Hasan Nunsi, MSi, dalam kesempatan yang sama menyatakan apresiasinya terhadap upaya yang dilakukan oleh Koramil 1708-04/Supiori Selatan bahwa kegiatan ini tidak hanya membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan, tetapi juga memperkuat kolaborasi antara TNI dan masyarakat dalam mengatasi masalah ketahanan pangan.
“Kami siap mendukung penuh setiap kegiatan yang berfokus pada peningkatan hasil pertanian di Kabupaten Supiori,“ pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan ini Ketua Klasis Supiori Utara, Pdt. Luis Kawer, SSi.S., perwakilan dari Dinas Pertanian Kabupaten Supiori, Fengky Msiren, Kepala Kampung Duber, Kornelius Maryar, dan Ketua Kelompok Tani PD Maryar, Hanok Maryar.