Yalimo ~ Jelang akhir penugasan di Papua, Satgas Pantas RI PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ menggelar acara pelepasan Satgas, bertempat di Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan, Jumat (14/4/2023).
Dalam keterangannya, Dansatgas Pantas RI PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Bupati Kabupaten Yalimo Dr. Nahor Nekwek karena telah menginisiasi acara pelepasan Satgas Yonif Raider 142/KJ.
“Sudah 1 tahun kami berada di Distrik Elelim Kabupaten Yalimo, terima kasih pada semua yang sudah membantu kami selaku Satgas sehingga pelaksanaan tugas kami dapat berjalan lancar,” kata Dansatgas.
“Apa yang kami perbuat untuk pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Yalimo, kita Ikhlas dengan semua yang sudah kita perbuat, kita jauh dari Sumatera ke tanah Papua. Kita adalah Basudara,” jelas Dansatgas.
“Tetap jaga situasi aman dan kondusif kabupaten Yalimo, mari membangunan Kabupaten Yalimo,” tutup Dansatgas Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi.
Di tempat yang sama, Kapolres Kabupaten Yalimo Kompol Yabansabra, S.H., M.H. mengucapkan terima kasih kepada Satgas 142/KJ, sudah banyak yang diperbuat oleh Satgas.
“Kita TNI-Polri saling mengisi, selamat atas pelaksanaan tugas yang sudah diperbuat, hati hati di dalam perjalanan kembali,” tutup Kapolres Kompol Rudolop Yabansabra, S.H., M.H.
Sementara itu, apresiasi disampaikan oleh Bapak Bupati kabupaten Yalimo Dr. Nahor Nekwek, S.Pd., M.M.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Satgas Raider 142/KJ yang sudah melaksanakan tugasnya di Kabupaten Yalimo, sudah 1 tahun, sama sejak saya dilantik menjadi bupati Definitif tanggal 1 April 2022, terima kasih sudah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dimana kita sudah sangat terbantu dengan keberadaan satgas di wilayah Yalimo. Banyak yang sudah diukir oleh Satgas Raider 142/KJ di Kabupaten Yalimo. Tetap pertahankan itu, selamat pulang ke Sumatera untuk melanjutkan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara, hati hati di jalan,” ungkap Bapak Bupati.
Hadir dalam kegiatan pelepasan Satgas Pamtas RI PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ Yaitu Bupati Kabupaten Yalimo Dr. Nahor Nekwek, S.Pd., M.M. Sekda Kabupaten Yalimo Dr. Isak Yando. Kapolres Yalimo Kompol Rudolop Yabansabra, S.H., M.H., Perwira Penghubung Kabupaten Yalimo Mayor Chb Andi, seluruh kepala Dinas Kab Yalimo, perwakilan tokoh agama, Kepala Suku dan seluruh perwakilan Guru Sekolah yang ada di Distrik Elelim Kabupaten Yalimo.
Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih