SATGAS TMMD KE-113 KODIM 1709/YAWA SOSIALISASIKAN PENCEGAHAN STUNTING

Yapen – Kegiatan Baksos penyuluhan tentang Stunting, Posyandu dan Posbindu PTM TA 2022 dengan tema TMMD Dedikasi terbaik membangun Negeri dalam rangka kegiatan Non Fisik program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-113 Kodim 1709/Yawa, yang diselenggarakan oleh Kodim 1709/Yawa di Kamoung Poom 1, Distrik Poom, Kab. Kepulauan Yapen. Sabtu (14/5/2022).

Turut hadir Letkol inf Catur Prasetyo Nugroho, S.IP. M.I.P (Dandim 1709/Yawa), Maria Tanawani S.Si. M.Kes (Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan KB), Dr. Andi Raya (Sekertaris Dinas Kesehatan Kab. Kep. Yapen), Yonas heypon (Kepala Distrik Poom, Kab. Kep. Yapen), Kapten Inf Purba (Pasiter Kodim 1709/Yawa), Yusak Kapitarau (Kepala Kampung Poom 1, Distrik Poom, Kab. Kep. Yapen), Masyarakat Kp. Poom 1, Distrik Poom, Kab. Kep. Yapen.

Pada sambutannya Dandim 1709/Yawa menyampaikan bersama Dinas Kesehatan Kab. Kep. Yapen melaksanakan kegiatan tersebut berkaitan dengan program Pemerintah Pusat dan Daerah bahwa stunting Ini dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia.

“Kita perlu melaksanakan penyuluhan kesehatan khususnya Ibu-ibu yang produktif, Ibu hamil dan untuk anak-anak agar tidak terjadi kekurangan gizi,” ucap Dandim.

“Semoga kegiatan ini akan membawa dampak yang baik bagi masyarakat, kami juga berterimakasih kepada Dinas Kesehatan karena atas kerjasamanya bersama Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan KB, harapan kami selanjutnya dengan adanya penyuluhan ini dapat bermanfaat kepada masyarakat khususnya Ibu-ibu di Kampung Poom, Distrik Poom, Kab. Kepulauan Yapen,” jelas Letkol Inf Catur P Nugroho S.IP.,M.IP.

Selanjutnya Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan KB Kab. Kep. Yapen Maria Tanawani S.Si.,M.Kes. pada kesempatan menyampaikan Sumber Daya Manusia terus dipantau.

“Untuk melihat perkembangannya serta kemajuan kampung dalam wilayah ini karena sangat menjanjikan, itulah sebabnya kami dari Dinas Kesehatan dan juga Pemberdayaan Perempuan dan KB datang untuk memberikan pemahaman serta wawasan terhadap Bapak Ibu Saudara sekalian,” jelas Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan KB Kab. Kep. Yapen.

“Agar kedepan tidak salah melangkah dalam menyiapkan keluarga yang berkualitas dan sehat, Bapak Ibu yang menjadi pasangan usia subur untuk memilih yang waktu yang terbaik dalam membangun keluarganya, sehingga dalam mewujudkan generasi yang berkualitas serta menjadi anak yang tumbuh menjadi anak yang sehat dan cerdas” ungkap Maria Tanawani S.Si.,M.Kes.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Minggu Kasih, Berbagi 150 Nasi Bungkus untuk Jemaat Gereja

Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 614/Raja Pandhita (RJP) melalui Pos …