Tingkatkan Minat Olahraga, Babinsa Bantu Warga Mengecor Lapangan Badminton Di Supiori

Supiori – Kegiatan teritorial yang menjadi tugas dan tanggung jawab seorang Babinsa di Desa atau kampung, dituntut untuk selalu bersinergi dengan Pemerintahan Desa maupun warga masyarakat. Seperti halnya, Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan Serma D. Ronsumbre bersama warga, melaksanakan Karbak pengecoran sarana olah raga lapangan Badminton di Desa Wakre, Distrik Supiori Timur, Kabupaten Supiori, Minggu (25/9/2022).

Pengecoran sarana olahraga lapangan batminton tersebut bertujuan untuk meningkatkan manfaat sarana warga untuk memperlancar dan mempergiat aktivitas kegiatan olahraga.

“Dengan adanya pergecoran lapangan ini, akan bermanfaat bagi warga lain yang berminat olahraga bersama Sehingga warga yang melakukan olahraga Badminton dapat merasakan kenyamanan dalam beraktifitas membina ketahanan tubuh,” ucap Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan Serma D. Ronsumbre.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kemanunggalan TNI dengan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang nantinya dapat membantu masyarakat untuk menikmati akses sarana Olahraga yang bagus dan baik.”

“Melalui kegiatan ini juga dapat memberikan pesan moral bagi seluruh earga tentang pentingnya bekerja sama dan bergotong-royong dalam pekerjaan segala hal, nantinya dengan adanya lapangan Badminton ini diharapkan seluruh lapisan masyarakat dapat memamfaatkan dan merawatnya dengan baik sehingga lapangan dapat bertahan lama,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Wakre bersama dengan warga, merasa senang dan berterima kasih dengan kehadiran Babinsa Membantu karya bakti bersama warga.

“Semoga kegiatan karya bakti ini bisa memupuk rasa persaudaraan dan semakin kuat antara Babinsa dengan warga Desa,” ucapnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

TNI Ajarkan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

Semangat nasionalisme dan cinta tanah air terus ditanamkan kepada generasi muda Papua. Satgas Pamtas RI-PNG …