Sebagai wujud kepedulian terhadap pendidikan generasi muda, Satgas Yonif 641/Bru melalui Pos Kelila mengambil peran sebagai tenaga pengajar di SD Kelila, Distrik Kelila, Kabupaten Mamberamo Tengah, Provinsi Papua Pegunungan, Jumat (17/01/2025).
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan motivasi belajar dan mendorong semangat siswa-siswi untuk terus menuntut ilmu di tengah berbagai keterbatasan.
Danpos Kelila, Kapten Inf Rio Bayu Rindyatmaja S.T.Han, menjelaskan bahwa kegiatan mengajar ini merupakan bagian dari program Satgas Yonif 641/Bru dalam membantu mencerdaskan anak bangsa, khususnya di wilayah terpencil seperti Distrik Kelila.
“Kegiatan ini adalah bentuk nyata kami mendukung pendidikan di wilayah penugasan. Kami ingin memotivasi anak-anak agar semangat belajar mereka tetap tinggi, karena pendidikan adalah fondasi untuk menciptakan masa depan yang lebih baik,” ujar Kapten Inf Rio.
Selain mengajar, personel Pos Kelila juga membagikan bantuan berupa buku dan alat tulis kepada siswa-siswi di sekolah tersebut sebagai bentuk dukungan nyata terhadap kegiatan belajar mengajar.
Kepala Sekolah SD Kelila, Bapak Giban, mengapresiasi langkah nyata Satgas Yonif 641/Bru dalam mendukung pendidikan di daerah tersebut. Menurutnya, kehadiran TNI memberikan pengaruh besar bagi motivasi anak-anak.
“Kami pihak sekolah sangat bangga dan senang atas kepedulian Bapak TNI kepada anak-anak didik kami. Bantuan buku dan alat tulis ini sangat berarti bagi mereka. Terima kasih banyak kepada Pos Kelila Satgas Yonif 641/Bru. Wa wa wa,” ungkap Bapak Giban.