Yonif RK 751/VJS Menggelar Peringatan Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW 1444 H/2023 M

Jayapura – Keluarga besar Yonif RK 751/VJS menggelar acara pengajian bertempat dibangunan sementara Masjid Al-Mukarromah Yonif RK 751/VJS Sentani, Kab.Jayapura. Minggu (19/02/2023).

Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Isro’ Mi’roj Nabi Muhammad SAW 1444 H/2023 M ini mengusung tema “Sholat Membentuk Karakter Patriot NKRI Yang Tangguh”.

Hadir dalam acara tersebut selaku penceramah, Kolonel Inf Akhmad Syaikhu, S.Ag., M.Pd (Kabintaljarahdam XVII), Danyonif RK 751/VJS Letkol Inf Untung Iswahyudi, S.Sos., M.Hum., M.Han, Wadanyonif RK 751/VJS Mayor Inf Eko Yudho PGP, S.Sos, serta para tamu undangan dari Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama diwilayah Kab.Jayapura.

Dalam tausiyahnya,Kolonel Inf Akhmad Syaikhu S.Ag., M.Pd., menyampaikan tentang implementasi Sholat dan manfaatnya bagi kehidupan sehari-hari.

“Begitu pentingnya perintah Sholat 5 waktu, sehingga Allah SWT menurunkannya langsung kepada Nabi Muhammad SAW tanpa perantara Malaikat. Sedangkan manfaat Sholat itu sendiri apabila kita bisa melaksanakan dan meresapinya dengan sungguh-sungguh salah satunya adalah kita akan dijauhkan dari perbuatan keji dan munkar,” pungkas Kabintaljarahdam XVII/Cenderawasih.

Sementara itu, Danyonif RK 751/VJS dalam sambutannya berharap tema yang diusung dalam acara tersebut dapat benar-benar diwujudkan.

“Sholat membentuk Karakter Patriot NKRI Yang Tangguh, artinya dengan sholat, maka rekan-rekan prajurit sekalian akan memiliki jiwa yang tangguh dan pantang menyerah,” kata Danyonif.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Mama Mama Berbahagia TNI Hasil Bumi Masyarakat

Kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan Papua terus ditunjukkan oleh Satgas Yonif 756/WMS. Kali …