KOMUNIKASI SOSIAL SEBAGAI UPAYA MEMAHAMI KONDISI SOSIAL DI WILAYAH KERJA KORAMIL 1710-03/KUALA KENCANA

Timika ~ Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana Serma Tori Suwandi melaksanakan Komunikasi Sosial bersama komponen masyarakat di wilayah binaannya, yang dilaksanakan di Balai kampung Mulia Kencana SP 7, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika membahas masalah pertanian dan keamanan kampung, Rabu (12/01/2022).

Kondisi keamanan di Kampung Mulia Kencana sampai saat ini aman terkendali, namun upaya Komsos ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya gangguan keamanan. Oleh karena itu Babinsa menghimbau kepada Tokoh Masyarakat yang hadir untuk turut serta aktif dalam menjaga keamanan wilayah melalui Siskamling.

Selain itu Serma Tori menghimbau agar warga masyarakat tidak mengkonsumsi Miras atau membawa Miras ke kampung Mulia Kencana agar situasi di wilayah tetap aman dan damai.

Pada kesempatan tersebut Babinsa juga membahas tentang rencana masyarakat yang akan mengembangkan lahan padi dan akan ditanami bibit Inpari 32.

Babinsa meyakinkan masyarakat bahwa Koramil siap membantu masyarakat dalam pengembangan padi di wilayahnya untuk mewujudkan swasembada pangan.

Kepala Kampung Bapak Weti Murib mengapresiasi Babinsa yang telah hadir dan ikut peduli dengan kondisi di kampungnya serta berharap padi dapat berkembang baik di Kampung Mulia Kencana. (Prod/Cen)

Check Also

Semarakan HUT Ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih, Korem 173/PVB Dan Kodim 1708/BN Gelar Berbagi Kasih

Biak ~ Menyambut peringatan HUT ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih yang jatuh pada tanggal 17 Mei 2024, …