Bentuk Kasih Sayang Satgas Yonif RK 113/JS Berbagi Pakaian, Sepatu Dan Topi Kepada Anak-Anak Di Papua

Puncak Jaya – Wujud perhatian Pos Wuyuneri Satgas Pamtas RI-PNG kewilayahan Yonif RK 113/JS berbagi pakaian, sepatu dan topi kepada anak-anak di Kampung Wuyuneri Distrik Mulia Kabupaten Puncak Jaya, Kamis (23/2/2023).

Merajut tali asih personel pos berbagi pakaian, sepatu dan topi kepada anak-anak binaan, satu persatu mereka mencoba pakaian, sepatu dan topi yang diberikan tersebut, mereka begitu senang dan gembira tak kala pemberian dari personel pos tersebut sesuai dengan ukuran tubuh mereka.

Hal tersebut dikatakan Danpos Wuyuneri Lettu Inf Helda Pragas Setyawan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian kami terhadap anak-anak binaan Pos Wuyuneri.

“Semoga dengan berbagi pakaian, sepatu dan topi ini dapat memberikan mamfaat dan berguna bagi mereka. Harapan kami dengan kegiatan ini dapat semakin mempererat keakraban antara personel pos dan anak-anak binaan kami,” ucap Danpos.

Salah satu anak yang mendapatkan pakaian, sepatu dan topi Nefri (13), mengucapkan terima kasih kepada para prajurit TNI.

“Kaka Pos yang sangat perhatian dan peduli kepada kami di sini, semoga Kaka Pos selalu diberikan kesehatan dan selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kasih,” ungkap Nefri.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Kasdam didamping Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Berbagi Kasih Di Pondok Pesantren Darul Qur’an Wadda’wah Argapura

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Han diwakili Kasdam XVII/Cen Brigjen TNI Hariyanto beserta Ny. …