Timika – Dalam rangka memeriahkan menyambut Natal dan Tahun Baru 2022, jajaran Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda menggelar berbagai kegiatan dengan masyarakat di Wilayah binaan disetiap Pos yang ada masyarakatnya, pada Jum’at (24/12/2021).
Sesuai Perintah Dansatgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda Letkol Inf Suryanto, S.A.P., kepada para Danpos (Komandan Pos) Jajaran Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda agar momen Nataru ini melaksanakan kegiatan yang bisa membuat masyarakat merasakan kebersamaan bersama anggota TNI Khususnya Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda di wilayah binaannya..
Seperti pada saat ini secara serentak di H-1 Natal Jajaran Pos Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda melaksanakan berbagai Kegiatan, diantaranya Pos Banti melaksanakan Bakar Batu dengan masyarakat Opitawak, Kimbeli, Banti 1 dan Banti 2. Pos Udara Aroanop membagikan Topi Santa dan Kaos, Pos Udara Tsinga Komsos dengan berkunjung ke Rumah Kepala Adat di Kp.Tsinga, Pos Udara Aramsolki membagikan Topi Santa dan bingkisan Natal kepada masyarakat, Pos Darat Agats dalam Jum’at berkahnya membagikan Nasi bungkus dan kue untuk masyarakat Agats dan menyumbang Alkitab ke Jemaat Gereja Katedral Salib Suci serta Gereja Persekutuan Kristen Alkitab Indonesia.
Dengan kegiatan Teritorial ini diharapkan masyarakat di wilayah binaan walau dengan berbagai kondisi kontur wilayah dan karakternya yang berbeda-beda namun bisa merasakan kehadiran Satgas Pam Rahwan Yonif 315/Garuda ditengah-tengah masyarakat dengan memberikan solusi dan rasa aman serta kebersamaan di wilayah tersebut.
Sambutan gembira dan ucapan terimakasih dari Tokoh Agama dan Tokoh adat (Kepala adat) Serta masyarakat terutama di daerah pedalaman Timika di Kampung (Tsinga, Aroanop dan Aramsolki) yang dengan segala keterbatasannya namun bisa merasakan kegembiraan dan kebahagian dalam menyambut Nataru bersama anggota Pos TNI yang hadir ditengah-tengah masyarakat. (Prod/Cen)