Jaga Kamtibmas, Aparat TNI-Polri Kab. Paniai Lakukan Patroli Bersama

Paniai ~ Tingkatkan keamanan wilayah, aparat gabungan TNI-Polri yang berada di wilayah Kabupaten Paniai melaksanakan kegiatan patroli bersama dalam rangka mengantisipasi dan menjaga Kamtibmas di wilayah.

Patroli yang dilakukan anggota TNI-Polri tersebut menyasar di daerah-daerah yang di anggap rawan yang berada di wilayah Distrik Paniai Timur Kabupaten Paniai guna meminimalisir terjadi gangguan keamanan di masyarakat.

Adapun kekuatan anggota TNI-Polri yang melaksanakan patroli gabungan 5 orang anggota Koramil 1703-01/Enarotali, 10 Orang anggota Satgas Yonif 527/BY, 10 Orang anggota Polsek Paniai Timur dan 5 Orang anggota Satgas Pasgat (Bandara Enarotali).

AKP Hapidin (Kapolsek Paniai Timur) Selaku Yang tertua dalam kegiatan Patroli mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk tetap memelihara Sitkamtibmas di Kabupaten Paniai yang kondusif, oleh karena itu hindari tindakan-tindakan yang kontra produktif terhadap terwujudnya Sitkamtibmas.

Sementara itu, Plh Danramil 1703-01/Enarotali Letda Inf Alpius Gobai mengungkapkan, bahwa dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas di Kab. Paniai kita sebagai aparat TNI-Polri tetap meningkatkan kegiatan patroli.

“Menyikapi hal ini, kita akan terus melakukan patroli gabungan di siang ataupun malam hari guna mencegah terjadi hal-hal yang tidak di inginkan dalam beberapa hari kedepan,” ujar Plh Danramil.

Selain kegiatan patroli gabungan TNI-Polri yang berada di wilayah Kabupaten Paniai, Babinsa Koramil 1703-01/Enarotali yang memiliki wilayah teritorial juga terus melakukan kegiatan Komsos dengan melakukan sambang dan memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.

Plh Danramil menambahkan kepada anggota TNI-Polri yang melaksanakan patroli agar setiap hari tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan tidak mudah terprovokasi dengan berbagai isu yang dapat menyebabkan tindak-tindakan yang dapat merugikan orang lain.

“Kita meminta kepada masyarakat tetap menjaga keamanan, hindari kegiatan-kegiatan yang tidak perlu apalagi yang dapat menyebabkan terjadinya gangguan Kamtibmas,” pungkas Letda Inf Alpius Gobai.

Check Also

Pangdam XVII/Cenderawasih Pimpin Sidang Pantukhir Pusat Tamtama PK TNI AD 2024

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Han secara langsung memimpin Sidang Pantukhir Pusat (Panpus) Tamtama …