Satgas Organik Yonif Raider 301/PKS Berbagi Sembako Di Distrik Irimuli Puncak Jaya, Papua

Puncak Jaya – Satgas Satuan Organik Yonif Raider 301/PKS Posramil Puncak Senyum membagikan paket Sembako kepada masyarakat yang sangat membutuhkan di Kampung Puncak Senyum, Distrik Irimuli Kabupaten Puncak Jaya Papua, Senin (24/10/2022).

Dansatgas Satuan Organik Yonif Raider 301/PKS Letkol Inf Mohammad Syaifuddin Fanany S.H., M.I.P mengatakan bahwa kegiatan teritorial yang sedang berjalan di Posramil Puncak Senyum, bertujuan untuk membantu dan mempererat tali silaturahmi antara Satgas dengan masyarakat sekitar.

“Pemberian paket Sembako kepada masyarakat, merupakan bukti kepedulian dan kepekaan sosial TNI. Pelaksanaan kegiatan membantu masyarakat telah dimulai sejak Satgas ini menginjakkan kaki di wilayah penugasan Kab. Puncak Jaya, Papua pada bulan Maret 2022 sampai dengan saat ini,” ucap Letkol Inf Mohammad Syaifuddin Fanany S.H., M.I.P.

Danposramil Puncak Senyum Lettu Inf Pendik Siswanto yang turun langsung ke lapangan, menjelaskan mayoritas warga adalah berkebun ubi dan sayuran di lahan yang tidak begitu luas, sehingga penghasilan mereka sangat tidak mencukupi.

“Untuk membantu meringankan beban mereka, Kami memberikan paket berupa sembako beras, mie Instan, minyak goreng, gula dan kopi,” ungkapnya.

Salah satu penerima paket Sembako, Bapak Liwes Wonda, mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan kepadanya, dan juga pada warga Puncak Senyum Distrik Irimuli ini.

“Semoga pemberian dari Bapak TNI Posramil Puncak Senyum Satgas Satuan Organik Yonif Raider 301/PKS dapat mengurangi beban dan menjadi berkah. Kami juga berdoa agar Bapak–bapak TNI yang sedang melaksanakan tugas di wilayah Papua ini diberi kesehatan dan keselamatan sampai dengan selesainya bertugas di tanah Papua ini,” ucap Bapak Liwes Wonda.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Kasdam didamping Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Berbagi Kasih Di Pondok Pesantren Darul Qur’an Wadda’wah Argapura

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Han diwakili Kasdam XVII/Cen Brigjen TNI Hariyanto beserta Ny. …