Timika ~ Serka Anton Alom (Babinsa Koramil 1710-04/Tembagapura) melaksanakan pembagian masker kepada warga Kp. Banti II, Distrik Tembagapura, Kab. Mimika sebagai wujud kepedulian Babinsa dalam rangka upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Rabu (08/12/2021).
Menurut Serka Anton Alom, kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 masih harus ditingkatkan dan diingatkan. Hal ini menjadi tugas para aparat di kewilayahan untuk terus melaksanakan sosialisasi tentang bahaya Covid-19 dan aksi nyata di lapangan.
“Sasaran kali ini meliputi warga yang melintas disepanjang jalan dan tidak bermasker. Masih banyak didapati warga yang belum sadar bahaya Covid-19 bagi kesehatan sehingga masih belum secara maksimal mematuhi protokol kesehatan”, ujarnya.
Selain mendapatkan masker gratis, diharapkan warga masyarakat menjadi sadar setelah mendapatkan himbauan dari Babinsa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam setiap kegiatan guna memutus mata rantai penyebaran covid-19. (Prod/Cen)