Respon Cepat Satgas TNI 113/JS Beri Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Puncak Jaya – Satgas Yonif Raider Khusus 113/JS peduli tentang pentingnya kesehatan di tengah-tengah masyarakat Kampung Kulirik, Pos Kulirik membantu masyarakat berikan pelayanan kesehatan, bertempat di Kampung Kulirik Distrik Muara Kabupaten, Selasa (13/09/2022).

Hal tersebut dibenarkan Danpos Kulirik Letda Inf Hajar Aprianto Kustanto dalam keterangannya, bahwa pelayanan kesehatan yang diberikan oleh Pos Kulirik adalah bentuk pengabdian TNI kepada masyarakat, serta untuk meringankan beban masyarakat, selain itu sebagai bentuk Komsos kami Satgas Yonif Raider Khusus 113/JS agar lebih dekat dengan masyarakat.

“Pengobatan ini bermula dari kedatangan masyarakat ke Pos Kulirik Bapak Martileus (43) dengan anaknya yang mengeluh sakit demam dan pusing, dengan sigap anggota kesehatan kami langsung melakukan pemeriksaan sesuai dengan prosedur kesehatan yang ada. Diawali dengan mengukur suhu tubuh, tensi dan dilanjutkan memberikan obat yang di butuhkan,” ungkap Danpos.

“Kegiatan yang kami laksanakan ini merupakan setiap harinya kami laksanakan untuk membantu masyarakat dalam mengatasi kesulitan-kesulitan terutama dalam bidang kesehatan,” imbuhnya.

Sementara itu, Mama Aliya (37) menyampaikan terimakasih kepada Bapak TNI khususnya Pos Kulirik yang telah peduli dan membantu mengobati sakit.

“Doa kami semoga Bapak TNI yang sedang bertugas di Puncak Jaya ini selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa,” ucapnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Sambut HUT Ke-61, Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Karya Bakti Bersihkan Sampah Pasar Youtefa

Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih ke-61, sejumlah kegiatan dilaksanakan termasuk …