MELALUI JUMAT BERSIH, KODIM 1710/MIMIKA ADAKAN PEMBERSIHAN GEREJA

Timika ~ Personel Kodim 1710/Mimika bersama masyarakat melaksanakan Karya Bhakti pembersihan sarana tempat Ibadah yang dikemas melalui kegiatan Jum’at Bersih di Gereja GKI Getsemani Kp. Mandirijaya, Distrik Wania, Kab. Mimika, Jumat (19/11/2021).

Saat dikonfirmasi, Dandim 1710/Mimika Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya mengatakan, kegiatan Jum’at Bersih kali ini selain melakuan kegiatan pembersihan di lingkungan Gereja dan sekitarnya, juga bertujuan untuk melestarikan tradisi gotong royong yang merupakan warisan budaya nenek moyang bangsa Indonesia, namun hal yang terpenting adalah agar tetap terjalinya sinergitas antara TNI dan warga dalam rangka memperkokoh kemanunggalan TNI bersama Rakyat.

“Saya berharap kiranya budaya hidup bersih senantiasa melekat pada diri kita, dengan demikian kita akan merasa ringan dalam melakukan setiap kegiatan yang mengarah pada kebersihan baik diri maupun lingkungan, seperti ini contohnya. Jika Gereja dan lingkungan sekitarnya bersih maka akan enak dipandang mata, selain itu akan menambah kekhusukan jemaat dalam menjalankan Ibadahnya”, kata Dandim.

Beliau juga menambahkan bahwa, kedepan kegiatan Jum’at Bersih seperti ini akan rutin dilakukan di lokasi yang berbeda, karena selain untuk memelihara kebersihan, keindahan dan kenyamanan lingkungan juga sebagai cerminan kemanunggalan TNI bersama rakyat. (Prod/Cen)

Check Also

Kasdam Cenderawasih Pimpin Upacara Pemakaman Alm. Letkol Inf Marolop E.B Hutapea

Kepala Staf Kodam (Kasdam) XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Hariyanto memimpin upacara pemakaman Almarhum (Alm) Letkol Inf …