Ayo Kunjungi, Pangdam Resmikan Pujasera Cenderawasih

Kini bertambah satu lagi Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera/Food Court) di kota Jayapura yakni Pujasera Cenderawasih yang diresmikan secara langsung oleh Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Han., bertempat di areal Puskop Kartika Cenderawasih, Jln. Raya Ardipura, Kota Jayapura, Senin (29/1/2024) Pkl. 19.30.

Demikian disampaikan Ws. Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan, S.E..M.M dalam keterangannya.

Turut hadir dalam acara peresmian Pujasera ini, Irdam XVII/Cen Brigjen TNI Mukhlis S.A.P., M.M., Kapoksahli Brigjen TNI Achmad Fauzi, S.I.P., M.M., Danrem 172/PWY Brigjen Dedi Hardono, S.I.P, Para Pamen Ahli, Para Asisten Kodam, Dan/Kabalakdam dan Para Komandan Satuan di wilayah Jayapura.

Mengawali kegiatan ini, Pangdam XVII/Cen Mayjen TNI Izak Pangemanan didampingi Para Pejabat Utama Kodam meresmikan Pujasera ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti.

Pusat jajanan serba ada Cenderawasih seluas 408 ini dibangun sejak bulan Oktober 2023 dan selesai pada bulan Desember 2023 dengan dilatarbelakangi keinginan untuk mengembangkan Koperasi dan berkontribusi positif untuk pembangunan di Jayapura.

“19 stand atau tempat di Pujasera sudah terisi, baik oleh masyarakat maupun personel Kodam. Untuk itu saya mengucapkan terima kasih kepada Pangdam yang telah memberikan arahan selama proses pembangunan dan sekaligus pada malam ini hadir untuk meresmikan,” ungkap Kolonel Czi Bambang Prasetyo, S.E. selaku Ketua Puskop Cenderawasih.

Sementara itu, Pangdam XVII/Cenderawasih mengapresiasi berdirinya Pujasera Cenderawasih karena lahan yang dulunya kurang tertib dan rapi, kini telah diperdayakan menjadi Pujasera yang semakin bermanfaat.

“Membangun Pujasera ini memang perlu kerja keras, namun kini bermanfaat. Usaha ini untuk mendorong pembangunan Papua mulai dari yang kecil-kecil dan akan semakin membesar,” ungkap Pangdam.

“Inilah yang dimaksud Presiden RI yaitu dari Hulu ke Hilir bentuk pembangunannya. Semua yang besar dimulai dari yang kecil seperti yang dilakukan oleh para Pengusaha. Untuk itu kita perlu belajar dari upaya yang kecil sehingga diharapkan semakin berkembang kedepannya. Mari kita dukung semua ini,” tutup Pangdam.

Check Also

Bentuk Perhatian Satgas Yonif 721/Mks Kunjungi Distrik Kanggime

Bentuk perhatian serta untuk mempererat hubungan dan komunikasi yang baik antara TNI dengan Masyarakat, Prajurit …