Percantik Sekolah, Babinsa Tanah Merah Ajak Murid Buat Taman Bunga

Boven Digoel – Percantik lingkungan sekolah, Babinsa Koramil 1711-03/TM Sertu Rofinus ajak siswa-siswi membuat taman bunga dilingkungan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Satu Atap YPPK St. Fr. Xaverius Tanah Merah, Kampung Mawan Distrik Mandobo Kab. Boven Digoel, Jumat (18/11/2022).

Sertu Rofinus mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memperindah lingkungan sekolah serta merapikannya agar nyaman dilihat.

“Pembuatan taman bunga ini bertujuan untuk menambah keindahan sekolah, jika tempat belajar mengajar para murid bersih, rapi nan indah pastinya mereka lebih betah lagi saat berada di sekolahan,” ujarnya.

Ia berharap pembuatan taman bunga ini dapat menambah kreatifitas dan minat para murid dalam proses belajar mengajar.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini diharapkan para siswa tergugah dan muncul ide ataupun kreatifitasnya saat dirumah ataupun di sekolahan dalam rangka memperindah lingkungan,” imbuhnya.

Ibu Lidia Natalia Yamlean, S.Pd selaku Kepala Sekolah YPPK St. Fr. Xaverius Tanah Merah mengucapkan terimakasih kepada Koramil Tanah Merah khususnya Babinsa yang mana telah membantu pihaknya dalam proses pembuatan taman bunga.

“Saya ucapkan terimakasih banyak Bapak Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk dapat membantu kami dalam pembuatan taman bunga sehingga lingkungan sekolah terlihat rapi dan indah,” tutupnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Kapoksahli Pangdam Cenderawasih Donor Darah Selamatkan Jiwa Dan Sehatkan Papua

Donor darah merupakan hal yang mulia karena menyelamatkan banyak nyawa, membuat tubuh menjadi lebih sehat. …