Toren Satgas Organik Yonif RK 113/JS Disambut Gembira Masyarakat Puncak Jaya

Puncak Jaya – Satgas Organik Yonif RK 113/JS membagikan tanki penampungan air (Toren) di Kampung Tirineri Distrik Yambi Kabupaten Puncak Jaya, Kamis (19/1/2023).

Gereja Kampung Tirineri sudah berdiri megah, namun ada yang belum lengkap yaitu masalah penampungan air yang dapat digunakan untuk masyarakat disekitar Gereja.

Dengan Cepat Pos Tirineri merespon dan melaporkan kepada Dansatgas Organik Yonif RK 113/JS Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si. Tak perlu waktu lama Dansatgas langsung membelikan Toren di Kota Mulia Puncak Jaya untuk dikirimkan dengan mobil ke pengurus Gereja Tirineri Bapak Geraung Enumbi.

Penyerahannya dilaksanakan di halaman Gereja Tirineri disaksikan warga. Tampak warga menyambut gembira atas perhatian dan kepedulian dari Dansatgas yang sering disebut Komandan Besar.

Dansatgas Organik Yonif RK 113/JS Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.S.i., mengatakan bahwa berbagi Toren air merupakan wujud kepedulian kami kepada warga khususnya Kampung Tirineri.

“Semoga dengan ini permasalahan penampungan air di Gereja Tirineri dapat teratasi sehingga jemaat dapat menjalankan ibadah dengan nyaman dan hikmat,” ucap Dansatgas.

Dengan wajah senang, Seketaris Gereja Tirineri Bapak Geraung Enumbi (47) mengucapkan terima kasihnya kepada Bapak Komandan Besar yang sudah sangat perhatian kepada gereja dan warga.

“Toren air ini memang sangat kami perlukan untuk Gereja ini dan Tuhan telah menujukan belas kasihnya melalui Bapak Komandan besar kepada kami. Semoga Bapak Komandan besar dan semua Bapak Pos selalu diberi kesehatan dan perlindungan dari Tuhan yang maha kasih,” ujar Bapak Geraung.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih.

Check Also

Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Pertandingan Tenis Lapangan dalam rangka HUT ke-61

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Han diwakili oleh Aster Kasdam XVII/Cen Kolonel Inf Rudiyanto …