Turut Berduka, Satgas Yonif 721/Mks Bantu Seluruh Proses Pemakaman Ondoafi

Membramo Raya ~ Sebagai wujud kepedulian turut berduka cita terhadap kedukaan yang dialami masyarakat, Satgas Yonif 721/Mks membantu proses pemakaman Ondoafi Airo Bapak Carlos Touw, Kampung Dabra, Distrik Membramo Hulu, Kab. Membramo Raya, Papua, Minggu (07/05/23).

Demikian disampaikan oleh Komandan Pos (Danpos) Dabra Satgas Yonif 721/Mks Letda Inf Rahman dalam keterangannya.

Sosok Alm. Bapak Carlos Touw merupakan Ondoafi Airo Kampung Dabra dan juga salah satu pejuang Merah Putih di Kampung Dabra, Distrik Membramo Hulu, Kab. Membramo Raya, Papua.

Dalam kegiatan proses pemakaman tersebut, turut hadir Danpos Dabra Letda Inf Rahman bersama 12 personel lainnya, Kepala Desa Dabra serta masyarakat di wilayah Kampung Dabra.

Diungkapkan oleh Danpos Dabra Satgas Yonif 721/Mks bahwa proses pemakaman tersebut sekaligus sebagai bentuk kepedulian Satgas Yonif 721/Mks kepada masyarakat, khususnya di Distrik Membramo Hulu.

“Bapak Carlos Touw merupakan salah satu pejuang merah putih di Kampung Dabra, beliau sering membantu TNI setiap ada kegiatan-kegiatan yang membantu masyarakat. Kegiatan proses pemakaman bapak ondoafi ini sekaligus sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat, khususnya masyarakat di Distrik Membramo Hulu,” ungkap Danpos Dabra.

Dalam kegiatan proses pemakaman, Danpos Dabra juga memberikan bantuan berupa Sembako untuk masyarakat di Kampung Dabra.

Keikutsertaan TNI dalam melaksanakan proses pemakaman disambut baik oleh Bapak Firts Fruaro selaku Kepala Desa Dabra.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada anggota pos, karena sudah meluangkan waktu dan tenaga mulai dari hari Bapak Ondoafi meninggal sampai dengan pemakaman, terima kasih sudah datang membantu kami masyarakat Dabra, semoga selalu diberikan kelancaran dalam pelaksanaan tugasnya,” imbuh Kepala Desa Dabra.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih

Check Also

Pangdam Cenderawasih Kunjungi Satgas Pam Obvitnas PT Freeport Indonesia

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan, M.Han bersama rombongan pada hari ke-3 (tiga) kunjungan kerjanya …