Babinsa Latihkan Perangkat Upacara Kepada Pelajar SMP 1 Tanah Merah

Boven Digoel ~ Babinsa Koramil 1711- 03/TM Sertu Arifuddin beserta rekannya, melatih melatih perangkat serta tata cara upacara kepada pelajar SMP Negeri 1 Tanah Merah bertempat di Kampung Persaruan, Distrik Mandobo, Kabupaten Boven Digoel, Papua Selatan, Minggu (26/11/2023).

Sertu Arifuddin mengatakan bahwa pelatihan ini guna memberikan pemahaman yang benar akan tata cara dalam pengibaran bendera yang dilaksanakan rutin di sekolah pada setiap hari senin.

“Pelaksanaan upacara bendera harus berjalan dengan khidmat, oleh karena itu hari ini kita memberikan pelatihan kepada siswa-siswi SMP. Hal Ini sangat perlu di latihkan agar dalam pelaksanaan nantinya berjalan lancar dan tertib,” kata Babinsa.

Lanjutnya, upacara bendera di sekolah bukan hanya sebuah rutinitas saja, tetapi dalam pelaksanaannya diharapkan bisa menjadi suatu cara untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang dalam merebut kemerdekaan bangsa Indonesia.

“Oleh karena itu kegiatan ini juga bisa memupuk rasa nasionalisme siswa-siswi sekalian,” tambahnya.

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasih

Check Also

Kodim 1709/Yawa Gelar Syukuran HUT Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana

Yapen ~ Berlokasi di Aula Jenderal Sudirman, Jl. Maluku, Distrik Anotaurei, Kabupaten Kepulauan Yapen, Kodim …